Pada tanggal 1 November 2021, sebuah organisasi bernama Diesel One Solidarity resmi dibentuk dengan tujuan Menjadi yayasan modern yang menginspirasi untuk berkontribusi aktif dalam mencerdaskan Bangsa dan mensejahterakan masyarakat Indonesia.

Yayasan ini dibangun sebagai investasi berkelanjutan dengan infrastruktur dan inovasi sebagai penggerak pertumbuhan ekonomi dan pembangunan. Kami berkomitmen untuk membantu Indonesia terhadap dunia internasional dalam mencapai Sustainable Development Goals 2030.

Dengan berlandaskan azaz kepatutan hukum, Yayasan Diesel Utama Solidaritas dan Yayasan Solidaritas Kawula muda sebagai katalisator calon pemimpin Bangsa yang memiliki jiwa sosial yang tinggi. Kolaborasi kami dengan berbagai pihak, membuat kami menjadi yayasan yang terpercaya untuk menyalurkan berkat bagi masyarakat.

Visi

Menjadi yayasan modern yang menginspirasi untuk berkontribusi aktif dalam mencerdaskan Bangsa dan mensejahterakan masyarakat Indonesia.

Misi

Melaksanakan model pembelajaran dengan berkolaborasi dalam mengembangkan akses pendidikan dan kebudayaan.

Misi

Menjadi katalisator kepemimpinan kepemudaan dalam mengasah kepedulian sosial yang menginspirasi.

Misi

Peduli terhadap kaum rentan dan masyarakat di wilayah Indonesia Timur.

Nilai-Nilai Yayasan

Kami memiliki nilai yang harus melekat dalam menjalankan Diesel One Solidarity yang disebut “SMILE values”, yaitu diantaranya:

Supportive

  • Selalu memberikan dukungan dan semangat pada team.
  • Mampu menggunakan bahasa yang mendukung secara emosional yang menjadi bagian penting dari
  • Mampu membangun iklim keterbukaan

Motivating

  • Mampu memberikan semangat untuk melaksanakan instruksi dengan sukarela
  • Mampu menggunakan dan memberdayakan sumber daya secara efisien dan efektif untuk kemajuan organisasi,
  • Memiliki jiwa yang tidak mudah menyerah.

Inspiring

  • Memiliki kegiatan dan jiwa positif yang mampu memberikan dampak untuk orang banyak.
  • Mampu membangkitkan dan menularkan semangat kepada masyarakat.

Leadership

  • Mampu menjadi pribadi yang supportif, memotivasi, menginspirasi, serta memiliki empaty untuk mengarahkan orang lain dalam mencapai tujuan.
  • Mampu mengelola dan merancang tim kembali jika diperlukan, untuk meningkatkan akselerasi dalam pencapaian tujuan.
  • Mampu mengambil keputusan bijaksana ditengah kesulitan & melihat masalah sebagai peluang.

Emphaty

  • Mampu merasakan, pikiran, atau keadaan yang sama dengan orang lain.
  • Selalu berusaha menjadi pendengar yang baik sehingga mampu menjadi pribadi yang menyenangkan dan bijaksana.

Foto Gallery Charity